Jadilah bagian pembuat keajaiban

Saya ingin berbagi dua cerita lama dan melihat bagaimana Anda akan memilih 

"Cerita Pertama" 
Sebuah Perusahaan memiliki tradisi mengadakan pesta setiap malam pergantian Tahun (Old & New) dan mengadakan Undian berhadiah ...

Aturan Undian, setiap Karyawan menyetor 10 Dolar sebagai dana, hingga dari 300 Karyawan terkumpulah Tiga Ribu Dolar. Yg beruntung akan mendapat semua uang yg terkumpul ...

Pada hari Undian, kantor dipenuhi suasana yg semarak; semua orang menuliskan namany dikertas dan memasukkannya ke dalam Kotak Undian ... 

Seorang pemuda ragu² utk menuliskan nsmanya ; menurutnya, orang yg paling pantas mendapatkan Hadiah Undian tsb adalah seorang ibu pembersih di perusahaan tersebut, yg anaknya baru² ini didiagnosa mengalami bocor Jantung,  tapi dia tdk punya uang utk membayar biaya operasinya ... 

Meski mengetahui bahwa hanya ada 1/300 kemungkinan nama yg ditulisnya terpilih, pria itu menulis nama ibu pembersih itu pada  kertasnya ...

Ketika saat yg menegangkan akan tiba, kertas² di Kotak Undian di-aduk² dan kotaknya di-kocok². Pria ini terus berdo'a dalam hatinya : 'Saya berharap nama ibu ini yg terpilih' 
Boss perusahaan dg per-lahan² mengambil sebuah gulungan, membukanya dan dg suara yg lantang mengumumkan nama yg tertulis di kertas itu ... 
Nama si ibu pembersih !
Kontan seisi ruangan Kantor itupun meledak dngn sorak sorai, ibu tersebut dg cepat maju utk menerima Hadiah Undian tersebut sambil menangis : " Saya sangat  beruntung ! Saya sangat  beruntung ! Dg uang ini, anakku punya harapan! '' 

Pesta dimulai, pria itu memikirkan *"Keajaiban ini"*, sambil berjalan ke Kotak Undian di depan . Diambil dan dibukanya sebuah gulungan kertas; dia lihat tulisan di atas kertas itu adalah nama si ibu pembersih Kantor! Pria ini sangat terkejut, lalu dia ambil dan buka lagi beberapa gulungan, ternyata meskipun tulisan tangannya ber-beda², namun nama yg tertulis semuanya sama , yaitu nama ibu pembersih Kantor tsb!  Mata pria inipun berlinang air mata , disadarinya *bahwa di Dunia ini memang benar memiliki KEAJAIBAN, namun keajaiban itu bukan jatuh dari Langit, melainkan KITA JUGALAH  YG HARUS MENCIPTAKANNYA...*

"Cerita kedua"
Suatu Siang, ketika sedang ber-jalan² dg seorang teman di pinggiran Kota, kami melihat seorang pria tua dg pakaian yg kumal berusaha menawarkan sayuran, namun sayuran² itu tampaknya seperti daun² yg mulai mengering, warnanya ke-kuning²an dan ber-lubang² bekas gigitan serangga. Teman saya,  tanpa mengatakan apapun , membeli tiga ikat sayuran sekaligus . Orang tua itu dg sangat menyesal  menjelaskan : "Sayuran ini adalah tanaman saya sendiri, hujan tdk turun beberapa waktu yg lalu hingga sayurannya mulai menguning, saya sangat menyesal"

Setelah kami berlalu, saya tanya teman saya : ''Apa kamu akan memakan sayuran ini dirumah ? 

Teman saya berkata : Tidak, sayuran ini tdk bisa di makan lagi ... 

Lantas kenapa kamu beli ??? 

Karena sayuran itu tdk akan dibeli oleh siapa pun juga.  Jika saya tdk membelinya,  orang tua itu mungkin tdk akan mendapat penghasilan apapun hari ini. 

Sangat terkesan dg kebaikan hati teman ini, sayapun kembali ketempat orang tua itu dan membeli sisa sayurannya yg masih ada. Orang tua itu berkata dg  gembira,  "Saya menjual semua sayuran saya sampai tak bersisa hari ini ... ' Terima kasih atas pembelian Anda ... "

Walaupun sayur yg dibeli tdk bisa utk dimakan, saya memetik satu pelajaran yg berharga .
. . . . . . . . . . . . . . . . . 
*Ketika sedang berada di titik terendah dalam hidup ini, kita menginginkan sebuah KARUNIA, sebuah Keajaiban atas diri kita.*
Namun ketika kita *MAMPU,  apakah kita bersedia menjadi siPEMBUAT KARUNIA KEAJAIBAN ITU?*

Anda telah selesai membaca artikel ini. Anda memiliki dua pilihan :

1 ) Abaikan sama sekali , anggap Anda tdk pernah membaca artikel ini ... 

2 ) Teruskan ke Group dan teman Anda, dg demikian kita telah bantu menyalurkan berkat bagi orang yg sedang sangat membutuhkannya... 

Saya pilih utk meneruskan,  Anda juga bukan ?👌

Bisnis propetik

*CARA MENJALANKAN BISNIS ALA RASULULLAH SAW*

1. Bekerja Sama (bersinergi), Beliau bersabda "Keberkahan sesungguhnya berada dalam Jamaah. Dan, tangan Allah sesungguhnya bersama Jamaah"
2. Kerja Pintar, Kreatif dan Visioner
3. Menerapkan kesepakatan Win-Win-Solution (Saling menguntungkan, dan tidak ada yang dirugikan)
4. Bekerja dengan Prioritas
5. Tidak melakukan Monopoli
6. Selalu berusaha dan Tawakal
7. Tepat Waktu
8. Berani ambil Resiko
9. Tidak menimbun barang dagangan (ihtikar), Rasul melarang Keras pelaku Bisnis dan menyimpan barang pada massa tertentu, hanya untuk keuntungan semata. Rasul bersabda bahwa pedagang yang mau menjual barang dagangannya dengan spontan akan di beri kemudahan. Tapi penjual yang sering menimbun dagangannya akan mendapat kesusahan (Dalam HR Ibnu Majah dan Thusiy).
10. Profesional di Bisnis yang Di kelolannya
11. Selalu Bersyukur di Segala Kondisi
12. Berusaha dengan Mandiri, Tekun dan Tawakal
13. Menjaga nilai-nilai harga diri, kehormatan, dan kemuliaan dalam proses interaksi bisnis
14. Melakukan bisnis berdasarkan Cinta (Passion).
15. Tidak MenZhalimi (Merugikan Orang lain)
16. Rajin Bersedekah


Semoga Bermanfaat 💐

TRANSFORMER, EVOLUTION AND INVATION



BEGINI CARA BAHAGIA BERSAMA



*One Day one hadist*


Kamis
07 Desember 2017
19 Maulid.      1439

 *HAK ALLAH DI PAGI HARI* 

Rasulullah shalallahu 'alaihiwasallam bersabda :

*"Barangsiapa yang bangun di pagi hari namun hanya DUNIA yang dipikirkannya, sehingga seolah-olah dia tidak melihat hak Allah dalam dirinya maka Allah akan menanamkan 4 (empat) penyakit dalam dirinya:*
*1. Kebingungan yang tiada putusnya;*
*2. Kesibukan yang tidak ada ujungnya;*
*3. Kebutuhan yang tidak terpenuhi; dan*
*4. Keinginan yang tidak tercapai".* 
*(HR. Ath Thabrani).*

Maka mulailah pagi harimu dengan menjaga hak Allah terlebih dahulu, dan bersyukhur karena Dia masih memberi umur dan kesempatan untuk hidup, dengan demikian Allah akan menjaga "DUNIA" mu.

Dimulai dengan membaca *doa bangun tidur:*

"اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِى أَحْيَانَا بَعْدَمَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ

Artinya : 
*"Segala puji bagi Allah yang menghidupkan aku kembali setelah mematikan aku dan kepada Allah akan dibangkitkan."*

Berikutnya adalah *shalat sunnah sebelum subuh*.

Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda :

رَكْعَتَا الْفَجْرِ خَيْرٌ مِنْ الدُّنْيَا وَمَا فِيهَا

*"Dua rakaat shalat sunnah subuh lebih baik daripada dunia dan seluruh isinya."* (HR. Muslim725).

Apa yang perlu dikhawatirkan jika anda telah mendapatkan yang lebih baik dari dunia dan seisinya?

Kemudian *shalat subuh berjama'ah di masjid bagi laki-laki.*

*"Barang siapa yang shalat subuh maka dia berada dlm jaminan Allah…"* (HR. Muslim no. 163).

Apa yang anda takutkan jika Allah yang maha memiliki alam semesta ini telah menjamin hari mu?

Kemudian diikuti *dzikir di pagi hari.*

*"Maukah kamu aku tunjukkan  perbuatanmu yang terbaik, paling suci di sisi Raja-mu (Allah), dan paling mengangkat derajatmu; lebih baik bagimu dari infak emas atau perak?" Beliau bersabda: "Dzikir kepada Allah Yang Maha tinggi."* (HR. At-Tirmidzi no. 3377)

Dan apa yang perlu diresahkan jika dengan dzikir pagimu, Allah akan mengangkat derajatmu?

Dengan berdzikir maka pagi mu akan menjadi lebih indah dan berseri.

*"…Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi TENANG."* (QS. Ar-Ra'd: 28).

Lalu *tutup pagimu dengan sholat dhuha,* bersedekah untuk 360 persendianmu, maka Allah akan mencukupimu hingga sore hari :

*"Allah Ta'ala berfirman: Wahai anak Adam, jangan-lah engkau tinggalkan 4 raka'at shalat di awal siang (di waktu Dhuha). Maka itu akan mencukupimu di akhir siang."* (HR. Ahmad (5/286),

*"Manusia memiliki 360 persendian. Setiap persendian itu memiliki kewajiban untuk bersedekah." Para sahabat pun mengatakan, "Lalu siapa yang mampu bersedekah dengan seluruh persendiannya, wahai Rasulullah?" Nabi shallallahu 'alaihi wasallam lantas mengatakan, "Menanam bekas ludah di masjid atau menyingkirkan gangguan dari jalanan. Jika engkau tidak mampu melakukan seperti itu, maka cukup lakukan shalat Dhuha dua raka'at."* (HR. Ahmad, 5: 354

Betapa tenang dan damainya pagi hari jika kita mulai dengan memelihara hak Allah.

Semoga kita dijadikan hamba Allah yang senantiasa bersyukur dan senantiasa mendahulukan hak-hak Allah. 

*Aamiin ya Robbal 'Aalamiin. Baarakallahu Fiikum.*

*Smg bermanfaat.*

Lalat dan lebah

*RENUNGAN SORE*
🌸❄🌸❄🌸❄🌸


*LALAT DAN LEBAH*

Mengapa *Lebah* cepat menemukan Bunga?
Dan
Mengapa *Lalat* cepat menemukan Kotoran?

Mata Lebah dibuat hanya untuk menemukan Bunga,
Mata Lalat dibuat khusus untuk menemukan Kotoran.

MENGAPA ???

Di dalam pikiran Lebah hanyalah Madu & Madu saja, tidak ada yg lain.
Sedangkan di dalam pikiran Lalat hanyalah Kotoran & Kotoran saja, tidak ada yg lain.

Maka, susah bagi lebah untuk menemukan kotoran,
tapi mudah & cepat bagi lebah untuk menemukan bunga di manapun.

Sebaliknya,
susah bagi lalat untuk menemukan bunga,
tapi mudah & cepat bagi lalat untuk menemukan kotoran di manapun.

Apa hasil akhirnya?

Lebah kaya akan madu yg sangat bermanfaat, sedangkan lalat kaya akan kuman penyakit.

Apa hikmah yang bisa kita ambil dari 2 makhluk ciptaan Tuhan ini? 

Ternyata apa yang kita pikirkan akan menghasilkan apa yang kita liat & apa yang kita lihat akan menghasilkan apa yang kita peroleh.

*Hidup kita sangat tergantung pada Hati & Pikiran kita.*

Kalo Hati & Pikiran selalu Negatif, Sudah pasti apa saja yang kita lihat akan selalu menjadi Negatif & hasil akhirnya adalah sebuah kehidupan negatif yang penuh permasalahan.

*Kalo Hati & Pikiran selalu Positif, pasti  apa saja yang kita liat akan selalu menjadi Positif & hasil akhirnya adalah kehidupan positif yang penuh kebahagiaan.*

Pilihan ada ditangan kita sendiri....

"Perkataan yang menyenangkan adalah ibarat seperti sarang madu , manis dan memberi manfaat untuk alam semesta ....

Semoga bermanfaat , dan kita semua adalah orang-orang yg menghasilkan 'madu' yg memberi manfaat untuk orang banyak .....

_Semoga bermanfaat_
_____________________________✍🏻

*_​"Jadilah orang yang paling ikhlas bukan yang paling baik karena dalam kebaikan belum tentu ada keikhlasan"​_*

➖➖➖➖➖➖➖➖➖
➖➖➖➖➖➖➖➖➖
         •••┈••••○❁ 💕❁○••••┈•••

Bank Mandiri Father Day Bahagia itu Mudah



Bank Mandiri Father Day Bahagia itu Mudah



Para Penjaga Gunung GUNUNG SALAK GUNUNG LAWU



sudah bahagia bermain bersama



father day senang main bersama abi



BANGUN SAUR PUASA RAMADHAN SAUR SAUR



ANAK LUCU SIAPA YA



HALO SEDUNIA



HAJI CILIK CERIA



ANAK SUBelajar mengenal peralatan SAR BNPB Kab MAGETAN



SELAMAT ULANG TAHUN YA NGKONG



MILAD BAITUL QURAN AL JAHRA MAGETAN SERLUNYA BERSAMA BQAM



happy holiday Lembang Enjoy Your Life Bermain di Taman



ketika anak lucu, belajar sholat dibalik hijab



big family of Gen Zos



generasi WOW



smile n fun with us



Hari Ayah Sedunia, Lucunya kakak



Kamu akan mendapati apa yg kamu cari

YOU WILL FIND WHAT YOU LOOK FOR

(Anda akan menemukan yang anda  cari)

Ada sebuah cerita yang beredar di sosmed dan beberapa messaging platform tentang seorang Ulama terkenal (sebut saja namanya Buya), yang pergi ke Amerika. Pulangnya beliau ditanya oleh seorang temannya.
"Pak, di Amerika ada pelacur nggak?"
"Nggak ada tuh.."
"Ah masak. Saya ke Mekah aja di sana ada Pelacur."
Dan sang Ulama menjawab, "Mungkin karena kita akan selalu menemukan apa yang kita cari"
Sambil menyindir mungkin bahwa temannya ke mana mana mencari pelacur. Tentu saja itu mungkin terkesan lucu tetapi tetap punya arti yang sangat "dalem".
By the way, humor memang salah satu tanda yang dimiliki oleh orang orang yang mempunyai kecerdasan tinggi.
Albert Einstein adalah orang yang sangat humoris padahal kita tahu betapa cerdasnya dia.
Ok... sekarang kita kembali kepada petuah bijak Ulama tersebut ..."Kamu akan menemukan apa yang kamu cari"

Ternyata kata kata itu sangat filosofis.

- Seorang teman saya terbelit hutang. 
Ternyata karena dia yang mencari hutang. (Nggak ada yang memaksa atau mengancam dia untuk berhutang).
- Seorang teman saya sakit paru paru karena sudah lama menjadi perokok berat. (Nggak ada yang memaksa dia untuk merokok).

Kamu mencari hutang, kamu akan terbelit hutang.
Kamu mencari rokok, kamu akan dapat kanker paru paru.

Apakah petuah itu hanya berlaku untuk yang negatif saya? Ternyata tidak.
Ternyata juga berlaku untuk yang positif.

- Teman saya terobsesi untuk memiliki rumah sendiri. Dia bersumpah pada ibunya tidak akan pulang ke kampung halamannya sebelum dia mempunyai 2 kunci (kunci rumah dan kunci mobil).
Dia bekerja keras siang malam dan akhirnya berhasil memiliki rumah dan mobil.
- Anak saya ingin mendapatkan beasiswa ke luar negeri ... dia bekerja keras untuk itu ... belajar banyak dan akhirnya mendapatkan beasiswanya ....

You will find what you are looking for.
Kita akan menemukan apa yang kita cari. 
Mau cari yang negatif (hutang, penyakit) kita akan menemukan yang negatif.
Mau cari yang positif (harta, kesuksesan, beasiswa), kita juga akan menemukan yang  positive.
The choice is yours.... easy kan?

Nah mumpung kita masih punya pilihan (entar kalau kita sudah mati, kita gak akan punya pilihan lagi), mari kita mencari yang positif: hidup yang bahagia, rumah tangga yang harmonis, anak anak yang sukses, karier (dan gaji) yang berkembang, promosi ... etc.
Karena... kalau kita mencari yang positif (dan kita bekerja keras) kita akan menemukan yang positif.
People will always find what they look for!

So go for it ...define something positive that you want to achieve, work hard for it and you will end up by finding it.

Terus bagaimana dong praktisnya untuk mencapai apa yang kita inginkan ....

Kita coba terapkan langkah langkah di bawah ini ...

1. Define Your Goals

Renungkan, pikirkan, tentukan apa yang ingin anda capai.
- karier
- kuliah
- financial
- .... etc
Jadikan itu obsesi yang ingin anda capai.

2. Define your Values

Jangan sampai "tujuan menghalalkan cara".
You define for yourself... what you want to achieve... but also ... HOW you will achieve them.
Tetapkan nilai nilai bagi anda sendiri. Jangan melanggar nilai nilai anda sendiri.
Nilai nilai itu akan membatasi antara apa yang boleh anda lakukan dengan anda yang tidak boleh anda lakukan.

3. Create the millestone

Bagi goal anda menjadi beberapa step. Dan di setiap step ciptakan millestone yang akan memudahkan anda mengukur apakah tahap itu sudah tercapai atau tidak, sehingga anda bisa memutuskan apakah anda sudah bisa move on to the next steps

4. Work Smart and Hard

I cannot emphasize enough. You have to work smart and hard to achieve your dream.
Jangan pernah terbuai dengan kata work smart not hard.
Yoi have to do both.
Anda harus bekerja keras secara cerdas untuk mencapai tujuan anda.

5. Surround yourself with positivity (environment, family, friends, hobbies)

Perjalanan mencapai tujuan anda sangat panjang. Ibaratnya mobil anda perlu bensin. Bensin dalam kehidupan anda adalah aura dan energy positive yang anda dapatkan dari teman teman anda, keluarga anda, lingkungan anda dan hobby anda.
Tapi ingat... be selective!
Harus benar benar memilih mereka yang memberikan energy positive. Jangan segan segan mengurangi frekwensi bertemu dengan teman teman atau bahkan keluarga yang memberikan energy negative kepada anda!

6. Measure and Reward yourself.

Secara periodic ukurlah pencapaian prestasi anda.
Dan berikanlah reward kepada anda sendiri atas pencapaian sukses anda (sekecil apapun itu).

Jadi ingat ... you will always find what you are looking for.

If you work hard... you will also find your own success..... dengan mencoba langkah langkah di bawah ini ...

1. Define Your Goals
2. Define your Values
3. Create the millestones
4. Work Smart and Hard
5. Surround yourself with positivity (environment, family, friends, hobbies)
6. Measure and Reward yourself.

Salam Hangat

Pambudi Sunarsihanto

Sayang anak

*Mencium Anak, Sunnah Nabi SAW*

"Perbanyaklah kamu mencium anak cucumu karena imbalan dari setiap ciuman adalah surga." (HR. Bukhari)"
      
*4 Anggota Tubuh Anak Yang Perlu Dicium Orangtua Setiap Hari*

Mari lahirkan rasa kasih dalam diri anak-anak melalui sifat orang tua yang penyayang. 

Berikut ini adalah saran kami sebagai psikolog Islam yang sebaiknya diamalkan setiap hari terhadap anak-anak.

*CIUMAN KASIH SAYANG*

1. *Di ubun-ubun*, 
menunjukkan kebanggaan orangtua terhadap anak sambil didoakan agar menjadi anak soleh/sholehah, aamiin.

2. *Di dahi*, 
menandakan orangtua redha atas keberadaan anak. 
Rasulullah s.a.w mencium Fatimah radiallahu anha di dahinya.

3. Di *kedua pipi*
sambil mengucap masya Allah, sebagai tanda _syauq_ (perasaan sayang dan rindu) orangtua terhadap anak.

4. *Di tangan anak*, 
tanda _mawaddah wa hubb_ (kasih sayang) sambil mengucap _barakallah_, sebagaimana Rasulullah s.a.w juga selalu mencium tangan putri tercinta : Fatimah r.a.

*SENTUHAN SAYANG*

1. *Menggosok belakang kepala anak*, sebagai tanda kasih sayang dan perlindungan.

2. *Menggosok atas kepala atau ubun-ubun*, menunjukkan kebanggaan orangtua terhadap anak.

3. *Mengusap dahi*, sebagai tanda _syauq_ (perasaan sayang dan rindu) terhadap anak.

4. *Kedua pipi*, juga tanda _mawaddah wa hubb_ (kasih sayang)

5. *Memegang kedua tangan*, untuk menenangkan anak ketika perasaannya tampak kacau atau bingung.

*Perhatian* :
Usaplah dada anak sambil istighfar saat ia menunjukkan kecenderungan berbuat salah atau sedang marah, untuk menenangkannya.

Lakukan tindakan mawaddah warohmah ini diiringi kalimat2 thoyyibah.

*SUDAH KAH KITA CIUM ANANDA HARI INI?*🙏🏻🙏🏻☕❤

Dukunglah suamimu

*Seorang pria yg tidak lulus ujian masuk universitas, di nikahkan orang tuanya.*

Untuk mendapat penghasilan, ia pun melamar menjadi guru sekolah dasar dan mulai mengajar. Karena tidak punya pengetahuan mengajar, belum sampai  satu minggu mengajar ia sudah dikeluarkan.

Setibanya di rumah, sang istri menghapuskan air mata nya, menghiburnya dengan berkata: "Banyak ilmu dalam otak, ada orang yang bisa menuangkannya, ada pula yang tidak bisa. Tidak perlu bersedih karena hal ini. Mungkin ada pekerjaan lain yang lebih cocok untukmu sedang menantimu."

Kemudian ia melamar dan melakukan pekerjaan lain, namun dipecat juga karena geraknya lambat.

Saat itu sang istri berkata : kegesitan kaki - tangan setiap orang berbeda, orang lain sudah bekerja beberapa tahun lamanya, kamu hanya belajar di sekolah, bagaimana bisa cepat?

Ia pun bekerja lagi di banyak pekerjaan lain, namun tidak ada satu pun yg berhasil, semua gagal di tengah jalan.

Namun demikian, tiap kali pulang dengan patah semangat, sang istri selalu menghiburnya, tidak pernah mengeluh.

Ketika sudah berumur 30 tahun-an, ia mulai dapat berkat sedikit melalui bakat berbahasanya, menjadi pembimbing di sekolah luar biasa tuna rungu wicara.

Kemudian ia membuka sekolah siswa cacat, dan akhirnya bisa membuka banyak cabang toko yang menjual alat-alat bantu orang cacat di berbagai kota.

Akhirnya ia menjadi boss yang memiliki kekayaan berlimpah.

Suatu hari, ia yang sekarang sudah sukses besar, bertanya kepada sang istri, kenapa ketika masa depan nya masih suram, engkau tetap begitu percaya kepada ku ?

Jawaban sang istri ternyata sangat polos dan sederhana :
Sebidang tanah yg tidak cocok ditanami gandum, bisa dicoba untuk ditanami kacang. Jika kacang pun tidak bisa tumbuh dengan baik, coba tanami buah-buahan; jika buah-buahan pun tidak bisa tumbuh, semaikan bibit gandum hitam, pasti bisa berbunga, karena pada sebidang tanah, pasti ada bibit yang cocok untuknya, pasti bisa menghasilkan panen dari nya.

Mendengar penjelasan sang istri, ia mengeluarkan air mata terharu.... Keyakinan kuat, ketabahan serta kasih sayang sang istri, bagaikan sebutir bibit unggul.

Semua prestasi dirinya, adalah berkat keajaiban bibit unggul yang kokoh hingga bertumbuh kembang jadi kenyataan.

Di dunia ini tidak ada seorang pun yg hanya sekedar sampah, dia hanya tidak berada di posisi yang tepat.

Setelah membaca cerita ini, jangan dibiarkan saja, teruskan ke orang lain. 
Anda akan ikut berbahagia apabila orang yg tadinya susah menjadi sukses.

Delapan kalimat di bawah ini, adalah intisari kehidupan :

1. Orang yang tidak tahu menghargai sesuatu, biarpun diberi gunung emas tidak akan bisa merasakan kebahagiaan.

2. Orang yang tidak bisa toleran, seberapa banyak pun teman nya, akhirnya akan sendirian.

3. Orang yang tidak tahu bersyukur, seberapa pintar pun, tidak akan sukses.

4. Orang yang tidak bertindak nyata, seberapa cerdas pun tidak akan tercapai cita-cita nya.

5. Orang yang tidak bisa bekerjasama dengan orang lain, seberapa giat pun kerja nya tidak akan mendapatkan hasil yang optimal.

6. Orang yang tidak bisa menabung, dapat rejeki terus pun tidak akan bisa menjadi kaya.

7. Orang yang tidak bisa merasa puas, seberapa kaya pun tidak akan bahagia.

8. Orang yang tidak bisa menjaga kesehatan, berobat terus pun tidak akan berusia panjang.

~Jangan tunggu, segera  bagikan motivasi yang bagus ini 😊👌

Bisnis mindset

*Inspirasi Kebangkitan Usaha dari Nilamsari*


Jakarta - Siapa yang tidak kenal Nilamsari, owner dan CEO PT Sari Kreasi Boga yang juga pemilik jaringan kebab turki merk Baba Rafi.
Sebagaimana pengusaha yang lain, jatuh bangun meretas usaha dan kehidupannya pun dialami oleh Nilamsari.

Hingga kisah terakhir sang tokoh, ternyata di balik jaringan bisnisnya yang menggurita  tersimpan tantangan berat yang harus dihadapi sang pemilik, Nilamsari dihadapkan pada sebuah keadaan yang memaksanya membuat keputusan berat terhadap bisnisnya, dilepas kepada orang lain atau tidak mungkin dipertahankan.

Usahanya mengalami  kerugian, hampir Rp 850juta per bulan kerugian yang diderita perusahaannya, karyawan beberapa kali melakukan demo karena gaji yang tidak terbayar, beberapa suplier kunci turun kepercayaannya. Perusahaan dalam krisis berat, yang menurut Nilamsari hanya bisa bertahan satu bulan setelah lebaran 2017 kemarin.

Krisis yang dihadapi Nilamsari tidak terlepas dari persoalan bertubi - tubi yang dihadapinya. Selain persoalan usaha, Nilamsari dihadapkan pada proses perceraiannya selama 2 tahun terakhir, juga Ibunya yang menderita leukimia.

Nilamsari yang seorang diri harus bertanggung jawab atas anak anaknya, orang tuanya, dan karyawannya menyadarkannya bahwa dia sebenarnya tidak memiliki pilihan, pilihannya hanya satu, dia harus segera menghadapi kenyataan dan bangkit mengambil tanggung jawab itu semua.

Keputusannya untuk bangkit membuat Nilamsari merasa diperjalankan dalam menemukan jawaban atas doa doanya, jawaban atas tekadnya untuk bangkit.

Tidak ada yang menyangka, setelah krisis berat selama 2 tahun, Nilamsari bisa bangkit secara dramatis dalam kurun waktu 6 (enam) minggu.

Tidak hanya semangat hidup yang kembali didapatkannya, kondisi perusahannya pun kini berubah 180 dejat. Nilamsari tidak pernah membayangkan perusahaannya seperti sebaik sekarang setelah perjalanan panjang 14 tahun membangun usaha.

Inilah inspirasi kebangkitan dari Nilamsari

*1) Bisnis bukan kontes popularitas*

Orang yang menjadikan bisnisnya untuk pamer kesuksesan akan berat hidupnya. Terlihat sukses itu berbeda dengan sukses. Kenyataannya membangun bisnis tidak mudah, bisa jatuh bangun. 

Nilam merasa ketemu dengan banyak orang yang mau membantunya mungkin karena dia tidak berusaha sok keren. 

*2) Hidup dengan* _*simplicity*_

Banyak perusahaan menderita _'big company syndrome'_.  Setiap pekerjaan dikerjakan oleh orang tersendiri. Perusahaan Nilam dulu di kantor ada 180 orang, Nilam menata ulang hingga tinggal sepertiganya saja dibanding yang dulu. Sekarang  perusahaan justru berjalan semakin lincah, semua persoalan cepat diketahui. _Fixed cost_ sangat rendah.
Nilam menyarankan bangunlah perusahaan dengan organisasi yang ramping, sedikit orang, semua sibuk, lakukan otomatisasi sehingga tidak perlu banyak orang. Itulah organisasi modern. Terus terang Nilam sendiri mengaku baru memahaminya ketika harus menyelamatkan  bisnis ini. 

*3) Menjadi* _*'hands ON learner'*_

Banyak orang percaya bahwa pebisnis yang hebat itu kalau kita bisa jalan jalan dan bisnis jalan sendiri. Bukan _*'In the business'*_ tapi _*'On the business'.*_

Menurutnya itu cuma kalimat yang indah tapi tidak mengandung kebenaran. Filosofi itu yang membuat Nilam tidak tahu apa yang terjadi di bawah. Nilam baru menyadari banyak departement yang selama ini Dia percaya sebagai mesin penghasil uang ternyata adalah penyumbang kerugian perusahaan. 

Jadilah _*'hands ON learner'*_, kita harus megang bener bisnis kita, tidak sekedar delegasi, tidak sekedar terima laporan. Dulu bahkan urusan uang dan check perusahaan Nilam serahkan kepada orang lain. 

Kalau mau tenang menjalankan bisnis, _*Hands ON!*_ Kalau kita hands-on terhadap bisnis kita, justru kita bisa jalan jalan tanpa khawatir.

*4) Support System*

Sekuat apapapun seseorang, dalam banyak hal dan dalam banyak kesempatan dia tidak mampu menghadapi persoalannya sendirian. Kita membutuhkan support system, yaitu orang orang yang selalu siap membantu disaat kita guncang, disaat kita hilang percaya diri, disaat kita perlu tangan orang lain untuk menyelesaikan persoalan kita. 

"Bersyukur akhirnya saya memiliki support system itu, mereka diantaranya adalah tim nya sendiri di perusahaan, orang tua saya, mentor bisnis saya dan teman teman dari Indonesian Islamic Business Forum (IIBF) yang Allah datangkan kepada saya" ungkap Nilam.

Melihat halaman juz al quran dengan cepat dan tepat

CARA MUDAH MENCARI HALAMAN PERTAMA SETIAP JUZ DALAM AL-QUR'AN  

Kita ketahui kitab Al-Qur'an cukup tebal. Jika kita sedang membaca Al-Qur'an setiap hari dan perlu mencari Juz tertentu, maka utk membuka lembaran halaman demi halaman akan makan waktu, sedangkan kita maunya cepet ketemu, Juz ke sekian  berada di halaman berapa... 

Ini dia cara mudah dan cepat untuk mencari halaman Surat dlm Al-Qur'an..!!! 

Al-Qur'an merupakan warisan Rasulullah Saw buat kita semua sbg umatnya. 

Tips yg ingin kita share ini adalah cara mudah utk mencari Halaman Pertama Surat setiap Juz Al-Qur'an. 

Memang menakjubkan karena hanya dengan menggunakan formula matematik yg sederhana, kita bisa tahu halaman pertama surat untuk setiap juz Al-Quran. 

Mari kita coba sama-sama... 

Contoh 1: 

Jika Anda ingin mengetahui Juz 5 itu berada di halaman berapa? 
Caranya : 
5-1 = 4; 
Hasilnya (4 perlu dikalikan dengan 2 jadi 4 x 2 = 8); 
Letakkan angka 2 setelah jawaban tadi; Jadi, juz 5 berada pada halaman 82.

Sekarang lihat pada Al-Qur'an, betulkah Juz 5 itu berada pada halaman 82? Ternyata betul ! Menarik bukan? 

Contoh 2: 
Jika Anda ingin mengetahui Juz 10 itu berada di halaman berapa?

Caranya : 
10-1 = 9, 
Hasilnya (9 perlu dikalikan dengan 2 jadi 9 x 2 = 18). 
Letakkan angka 2 setelah jawaban tadi. Jadi, juz10 berada pada halaman 182.

Contoh 3: 
Jika Anda ingin mengetahui Juz 23 di halaman berapa? 

Caranya : 
23-1 = 22; 
Hasilnya (22 perlu dikalikan dengan 2 jadi 22 x 2 = 44) 
Letakkan angka 2 setelah jawaban tsb. Jadi, juz 23 berada pada halaman 442.

Subhanallah, menakjubkan bukan? 
Mari kita sama2 bagikan INFO PENTING INI kepada saudara2 seiman.
Semoga bermanfaat

Kompetensi ke2

A very nice article...
Silahkan siapkan plan B Anda.

*DELIVERING TODAY, PREPARING TOMORROW*
(written by Pambudi Sunarsihanto)

Namanya Hadi, seorang HR Director di sebuah Hotel di Bandung.
Pada saat saya berbicara di sebuah seminar di Universitas Parahyangan, dia bertanya,"Kenapa sih Pak, menurut Pak Pam saya harus belajar kompetensi kedua? Saya selama ini selalu focus pada satu bidang saja sebagai HR. Dan karena saya sangat fokus dan punya passion , maka karier saya pun berkembang pesat. Dan sekarang saya menjadi HR Director sebuah hotel ternama di Bandung. Mengapa saya harus belajar bidang lain pak? Bukankah itu akan mengurangi focus saya di bidang yang saya tekuni?"

Pertanyaan keren, dan saya sangat suka menjawabnya.
"Karena mas Hadi ...., you dont know if the job of HR Director will continue to exist in 5 or 10 yeas from now. Dan  kalau anda hanya focus pada belajar HR, apa yang akan anda lakukan pada saat job of HR Director will no longer exist? Menanging meraung-raung meratapi nasib kan? That's why you have to be prepared!"

Masak sih job of HR Director gak ada? Siapa yang akan ngurusi manusia? Memang pekerjaan akan dilakukan oleh monyet? Yes, di beberapa perkebunan di Malaysia monyet-monyet ditraining untuk mengambil kelapa di atas pohon. Mungkin di perusahaan itu kita gak perlu Director SDM (Sumber Daya Manusia), perlunya Director Sumber Daya Monyet. Oke , saya bercanda.
But ada pabrik yang sudah mampu bekerja dengan hanya menggunakan 6 pekerja sementara pabrik sejenis menggunakan 1000 pekerja. Lho, memangnya perlu Director HR kalau hanya untuk ngurusin 6 pekerja.
Mungkin di pabrik itu kita perlunya Director SDM (Sumber Daya Mesin), which is Director of Technology.

Di Perancis dan di Eropa , sudah belasan tahun berdiri chain hotel Formule 1, di mana di setiap hotel hanya ada 1 karyawan saja untuk menjaga security. Semuanya dijalankan oleh mesin. Check in digital dengan bar-code, makan pagi dengan vending machine, cleaning service hanya datang 1, jam dalam sehari. Tentu saja hotel itu tidak memerlukan HR Director buat ngurusin satu security staff.
Saya bukan mau menakut-nakutin, tetapi resiko itu ada dan sebaiknya kita bersiap-siap!

So, mas Hadi, apapun pekerjaan anda sekarang, gak ada jaminan bahwa job anda akan terus ada di masa depan? Apakah saya harus mengulang cerita ini:
- Teller bank yang mungkin akan kehilangan pekerjaan karena pelanggan lebih suka ke ATM?
- Lulusab Teknik Perminyakan yang kebingungan cari kerja karena krisis di industri oild and gaz
- Operator Telepon Taxi yang akan kehilangan pekerjaan karena pelanggan akan menggunakan aplikasi online
- Insinyur Kimia di Kodak yang kehilangan pekerjaan karena tidak banyak lagi yang mencetak foto!

Jadi seperti halnya perusahaan yang tidak akan pernah mendapat jaminan bahwa product dan servicenya akan selalu berjaya di market, seorang individu pun tidak akan mendapatkan perasaan aman itu.
Pekerjaan apapun selalu ada resiko bahwa ternyata suatu saat tidak akan relevant lagi.
Di Amerika sudah ada on-line system yang memberikan opini hukum (para lawyer mau ke mana?).
Di Jepang sudah ada system yang menganalisa air kencing di toilet anda, mengirimkan hasilnya dengan Internet wifie ke online system,
dianalisa dan obatnya langsung dikirim pakai delivery 24 jam (dokter-dokternya mau ke mana?).
Dan bank-bank international sudah menggunakan software artificial intelligence untuk meramal harga saham (analyst nya harus cari kerja di mana?)

Mas Hadi yang baik, kita tidak bisa lagi hanya menekuni satu bidang saja. Karena anda tidak tahu apakah bidang yang anda tekuni akan terus menerus diperlukan di masa depan!
Jadi bagaimana dong?

_*Deliver Today, Preparing Tomorrow!*_

Berarti kita tetap harus perform maximal di pekerjaan kita sekarang sambil mempersiapkan kompetensi kedua untuk masa depan.

Hidup bukan lagi memegang satu bola dan bermain dengan bola itu seumur hidup kita.
Hidup pada saat ini adalah juggling dengan dua atau tiga bola sekaligus, sehingga kalaupun ada bola yang jatuh, kita masih mempunyai satu atau dua bola di tangan yang kita jadikan sebagai andalan!

_*Deliver today's objective, while preparing tomorrow's uncertainty!*_

Kita bisa melakukan lima langkah di bawah ini ....

*1. Continue to sharpen your shaw in your field*

Kompetisi  berjalan terus. You still have to be the best at what you do now. Jadi tetap terus menerus belajar dan meningkatkan kompetensi di bidang yang sekarang kita tekuni dan tempat kita mencari nafkah. Belajar dari buku, majalah, cari orang yang bisa menjadi coach atau mentor, dan cari pekerjaan di kantor (short assignment) yang akan membuat anda bertambah kompetensinya.

*2. Unleash your hidden potential*

Cari area lain yang mungkin bisa anda kembangkan.
Ibaratnya anda selalu menulis pakai tangan kanan, siapa tahu ada yang bisa anda lakukan dengan tangan kiri.
Kalau anda sudah lama mengerjakan finance, siapa tahu ada hal lain yang bisa anda kembanhkan.
Saya dulu pindah dari project management ke HRD.
Teman saya pindah dari IT ke Sales.
Cari bidang lain yang sesuai dengan passion anda, dan belum pernah anda kembangkan selama ini.

*3. Develop your competence in other area*

Mulailah belajar mengembangkan kompetensi anda dalam bidang yang baru . Belajar dari buku, majalah, cari
orang yang bisa menjadi coach atau mentor, dan cari pekerjaan di kantor (short assignment) yang akan membuat anda bertambah kompetensinya.

*4. Read, observe and learn*

Selalu membaca dan mengikuti trend. Bidang apa, industry apa yang akan terdesak oleh "substitutes", dan bidang dan industry mana yang akan semakin berjaya di masa depan.
Semakin cepat anda tahu semakin baik!

*5. Be prepared to switch from one career to another, from one company to another or from one industry to another!*

_You are not married to your job. You are not married to your company._
_Be prepared mentally. Ikuti trend dan bersiap siaplah untuk switch your career from your current job to another,_ dan semoga anda sudah siap sekarang !


Selamat mencoba menerapkan.
Saya yakin suatu saat hal hal di atas bisa menyelamatkan karier anda dan hidup anda.


Salam Hangat

Hukum alam

*HUKUM HUKUM ALAM*

Seorang manusia yg cerdas, setelah membangun bisnis, dia akan membangun sistemnya, mencari orang yg menjalankan  sehingga bisnisnya berjalan autopilot. Mereka yg kurang cerdas, setelah membangun bisnis akan terus berusaha mengurus sendiri bisnisnya. Mungkin takut disaingi atau ditipu jika bisnisnya dibuat autopilot atau dikerjakan orang lain.

Tuhan tentunya _*Maha Cerdas*_. Setelah menciptakan semesta bersama isinya, Dia tidak mungkin kemudian mengurusi sendiri dan mengakomodir permintaan permintaan manusia seperti di film *"Bruce Almighty".* Dimana seseorang diberi kekuatan Tuhan selama 1 minggu dan mendengarkan semua doa dan harus menjawabnya. 

Setelah menciptakan semesta seisinya, Tuhan pastilah menciptakan sistem atau hukum hukum yang mengatur jalannya kehidupan atau apapun di alam semesta ini. Itulah yg disebut hukum hukum alam. Dengan begitu semesta ini bisa berjalan autopilot berdasarkan hukum hukum itu. Meskipun ada frase Kun Fayakun atau apapun kehendakNya akan terjadi begitu saja, tentu itu berada dalam koridor hukum hukum yg sudah diciptakan itu. Sebagai contoh, HUKUM GRAVITASI. Misalnya ada seorang yg sangat religius dan merasa menjadi kesayangan Tuhan. Kemudian dia naik ke sebuah menara yg tinggi, sambil berdoa _:"Ya Tuhan . . .  jangan Engkau jatuhkan aku . . . .  angkatlah aku . . . Tunjukkan kekuatanMu"_ kemudian dia meloncat kebawah tanpa menggunakan parasut. Bisa dipastikan dia akan terhempas ke bawah dan mati. Meskipun Tuhan bisa dan hanya dengan Kun Fayakun saja,  belum pernah terjadi ada orang yg kemudian melayang layang dan turun perlahan lahan ketika loncat dari menara. 100% terhempas kebawah dan nyawanya melayang.

Secara mental, sudah ada 9 Hukum Alam yg diketahui, yg kesemuanya sangat kuat dan tanpa pengecualian. Kehidupan manusia diatur oleh 9 hukum itu, sehingga kita hanya bisa mematuhi hukum hukum itu jika ingin memiliki kehidupan yg nyaman, kaya dan sejahtera.

Hukum hukum itu adalah :
1. Hukum sebab akibat.
2. Hukum kompensasi
3. Hukum pengendalian
4. Hukum kepercayaan
5. Hukum konsentrasi
6. Hukum daya tarik
7. Hukum kesesuaian
8. Hukum pertumbuhan
9. Hukum pengisian.

Pelajari masing masing hukum ini dan sesuaikan kehidupan kita dengannya dan bukan melawannya, maka kita akan memiliki kehidupan yang luar biasa dan sangat bermakna. Jika ada seseorang yg memiliki kehidupan yang susah, baik secara keuangan, kesehatan fisik atau mental, maka hampir dipastikan dia menjalani hidup dengan melawan hukum hukum alam.

Sambil antri mesin keluar di kantor enagic, coba mengumpulkan dari beberapa tulisan ....
Semoga bisa memberikan pencerahan...

Semoga bermanfaat.....


"The first step towards getting somewhere is to decide you're not going to stay where you are." ~J.P. Morgan

Melakukan perjalanan ke luar kota dengan menjalani hidup sehari-hari adalah dua hal yang berbeda. Saat Anda tersesat saat ke luar kota, Anda dengan mudah dapat membuka GPS atau Google Map, sehingga Anda bisa menyesuaikan jalur Anda. Namun, apa yang terjadi bila Anda "tersesat" dalam perjalanan hidup Anda? Adakah GPS yang tersedia? Sayangnya, tidak ada.

Inilah mungkin sebabnya, banyak orang terdampar dalam kehidupan yang tidak mereka inginkan. Banyak orang menjalani kehidupan tanpa arah. Banyak orang tidak bahagia dalam hidupnya karena mereka tidak tahu ada dimana dan mau kemana. Mengapa seperti ini? Bisa jadi karena mereka menjalani hidup tanpa rencana. Mereka tidak memiliki Life Map Planing.

Sebenarnya, kita tahu manfaat sebuah rencana. Itu sebabnya, saat kita mau liburan kita membuat rencananya: kemana saja, menggunakan alat transportasi apa, butuh biaya berapa dan sebagainya. Demikian pula saat membangun rumah, kita membuat rencananya. Desain dan modelnya seperti apa, bahan yang mau dipakai apa saja, siapa yang akan mengerjakannya, berapa biaya yang diperlukannya dan sebagainya. Juga saat menentukan sekolah anak, kita membuat rencananya. Namun menariknya, kenapa kita tidak membuat rencana untuk hidup kita? Kita membuat rencana untuk perjalanan lima hari, namun kita tidak membuat rencana untuk perjalanan seumur hidup!

Kabar baiknya, kita bisa mulai merencanakan hidup dari sekarang. Hidup terbuka dengan berbagai pilihan dan kita memiliki "kendali" untuk menentukan pilihan-pilihan kita. Mengapa kita tidak mulai menjalankan kehidupan yang kita inginkan? Kehidupan yang terarah. Kehidupan yang secara sadar kita jalani prosesnya. Kita punya kapasitas untuk melakukannya.

Pak Covey mengatakan, memimpin diri sendiri mendahului memimpin orang lain. Kita tidak akan efektif memimpin keluarga kita, organisasi kita, bisnis kita, bila kita tidak mampu memimpin diri kita sendiri terlebih dahulu. Inilah sebabnya Life Planning mendahului Family Planning. Life Planningmendahului Financial Planning. Life Planning mendahului Business Planning.

Setiap orang memiliki impian yang ingin ia wujudkan dalam hidupnya. Sayangnya tidak semua impian diciptakan sama. Ada impian yang dibangun di atas khayalan, sebagian lagi dibangun di atas realitas yang kokoh. Ada impian yang menciptakan ketakutan dan keputusasaan, ada pula impian yang menciptakan semangat dan harapan. Ada impian yang tak pernah menjadi kenyataan, ada pula impian yang perlahan-lahan menjelma menjadi nyata. Apa perbedaannya?

Pertanyaan ini kemudian dijawab oleh John C. Maxwell dalam bukunya: Put Your Dream to The Test[1]. Untuk mengubah impian menjadi kenyataan, kita perlu menjawab YA pada 10 pertanyaan yang diajukan di bawah ini.

Sebelum mulai, silakan pikirkan satu impian Anda, lalu tanyakan sepuluh pertanyaan berikut.

Pertanyaan #1: Apakah ini benar-benar impian saya?

Bila Anda ingin mewujudkan impian Anda, Anda perlu benar-benar memilikinya. Sesuatu yang benar-benar ingin Anda lakukan dan wujudkan. Impian Anda, bukan impian orangtua Anda, guru Anda atau orang lain. Jangan bandingkan impian Anda dengan impian orang lain. Anda dan mereka berbeda. Bila Anda tidak benar-benar memiliki impian Anda, Anda tidak akan bersungguh-sungguh untuk mewujudkannya. Anda tidak akan bersedia membayar harganya.

Pertanyaan #2: Apakah saya dapat melihat dengan jelas impian saya?

Seperti apa kelihatannya? Semakin jelas maka akan semakin menarik dan semakin memotivasi Anda untuk mewujudkannya. Impian yang jelas akan memudahkan Anda dalam menetapkan prioritas. Impian yang jelas juga memudahkan Anda menyusun strategi untuk mewujudkannya. Sebaliknya, impian yang kabur tidak memotivasi Anda dan hanya menciptakan kebingungan.

Pertanyaan #3: Apakah impian itu ada di dalam kendali saya?

Apakah saya tidak bergantung pada orang lain untuk mewujudkannya? Apakah Anda membangun impian Anda di atas realitas yang kokoh bukan hanya di atas khayalan yang rapuh? Apakah Anda memulai tindakan dari kekuatan dan bakat Anda sendiri? Apakah Anda memiliki pengetahuan dan keahlian yang diperlukan untuk membuatnya menjadi nyata? Bila tidak, dapatkah Anda mengembangkan dan melatihnya? Apakah Anda memiliki kebiasaan yang mendukung untuk mewujudkannya? Bila tidak, dapatkan Anda memulai kebiasaan itu? Sebuah impian akan lebih mudah terwujud bila dimulai dari apa yang benar-benar bisa Anda lakukan dengan baik. Sehingga Anda tidak menunda-nunda tindakan Anda. Anda dapat mulai bertindak sekarang.

Pertanyaan #4: Apakah saya memiliki energi untuk mencapainya?

Pikirkan salah satu pencapaian besar Anda. Berapa banyak energi yang Anda butuhkan untuk mencapainya? Apakah impian Anda benar-benar penting bagi Anda sehingga Anda memiliki energi yang cukup untuk mewujudkannya? Mewujudkan impian adalah sebuah perjalanan panjang. Anda memerlukan bahan bakar yang cukup selama perjalanan. Kunci awalnya adalah passion & preseverance, gairah dan ketekunan.

Pertanyaan #5: Apakah saya memiliki strategi untuk mencapainya?

Apakah Anda punya rencana kongkrit untuk mewujudkannya? Apakah Anda sudah mengidentifikasi langkah-langkah yang perlu Anda lakukan untuk mencapainya? Tanpa rencana yang realistis, impian hanyalah impian. Tak akan pernah mewujud menjadi nyata dalam kehidupan Anda.

Pertanyaan #6: Apakah saya melibatkan orang lain yang dapat membantu saya?

Siapakah tim Anda? Siapakah pelatih Anda? Siapakah yang akan memantau kemajuan Anda> Siapa yang dapat mendukung dan membantu Anda? Bila Anda belum memiliki orang yang tepat dalam tim Anda, identifikasi orang-orang yang Anda perlukan, pikirkan bagaimana mereka dapat membantu Anda.

Pertanyaan #7: Apakah saya bersedia membayar harganya?

Semakin besar impian Anda, semakin besar harga yang perlu dibayarkan. Apakah Anda bersedia memberikan usaha terbaik dan bekerja keras mewujudkan impian Anda? Apakah Anda bersedia menghadapi hambatan dan mengelola ketidakpuasan yang mungkin akan Anda temui di perjalanan Anda? Selalu ada kritik, selalu ada hambatan, selalu ada pengorbanan. Itulah harga yang perlu Anda bayar untuk mewujudkan impian Anda.

Pertanyaan #8: Apakah saya bergerak mendekati impian saya?

Apakah hari ini Anda semakin mendekati impian Anda dibandingkan kemarin? Apakah Anda sudah mulai melakukan hal-hal yang perlu dilakukan untuk mewujudkan impian Anda? Batu bata dari perwujudan impian adalah tindakan harian Anda. Setiap hari Anda perlu melangkah, merangkak, merayap mendekat ke impian Anda.

Pertanyaan #9: Apakah bekerja dalam mewujudkan impian saya membawa kepuasan batin?

Bahagia itu ada di perjalanannya. Impian hanyalah sebuah puncak gunung. Anda mendaki dan menaklukkannya, menikmatinya sejenak lalu Anda cari puncak gunung lainnya. Waktu Anda lebih banyak Anda habiskan untuk proses mewujudkan impian dibandingkan menikmatinya. Bila saat bekerja menuju impian Anda tidak merasakan kepuasan, mungkin Anda perlu mengidentifikasi impian lainnya. Perjalanan Anda menuju impian Anda perlu membawa kepuasan batin bagi Anda.

Pertanyaan #10: Apakah impian saya memberi manfaat bagi orang lain?

Banyak orang mengejar impiannya hanya untuk berjuang mempertahankan diri. Sebagian lagi, untuk mengejar kebanggaan dan pujian. Sebagian lagi untuk memberi manfaat yang lebih luas bagi sesama. Maka, dimanakah Anda? Apakah impian Anda bermanfaat bagi orang lain? Jika iya, untuk siapa? Mengapa? Jika impian Anda terlalu egois, Anda akan sulit mewujudkannya.

Inilah 10 pertanyaan untuk menguji impian Anda. Sudahkah impian Anda lulus dari 10 pertanyaan ini?

"Every great dream begins with a dreamer. Always remember, you have within you the strength, the patience, and the passion to reach for the stars to change the world." ~Harriet Tubman

Semoga dengan memperjelas impian akan memperjelas langkah kita menuju impian...

Selamat menata impian anda menuju pada kehidupan yang lebih bahagia....

Libatkan pasangan agar impian menjadi lebih mempunyai energi....


Agung Budi Santoso
Happines Life Coach

Zombi

*Nyonya Meneer dan Fenomena Zombie Company* – Jawa Pos,10 August 2017

Kita merinding mendengar kabar bahwa perusahaan legendaris Nyonya Meneer dipailitkan kreditornya minggu lalu. Dengan begitu, pengelolaan pabrik kini berada di tangan kurator untuk dilikuidasi atau diatasi dengan cara lain untuk membayar utang yang jumlahnya cukup besar.

Kita merinding karena jasa perusahaan itu sangat banyak bagi anak-anak kita yang masa kecilnya akrab dengan Minyak Telon produksi Nyonya Meneer. Belum lagi jamu habis melahirkan yang banyak digemari kaum ibu.

Dengan menarik napas panjang, saya sebenarnya tak enak hati menjelaskan fenomena seperti ini, yang semakin hari semakin banyak. Namun, karena banyak yang menanyakannya, baiklah saya jelaskan. Semoga keluarga almarhum Nyonya Meneer tak berkeberatan dan diberi ketabahan dalam melewati masa-masa sulit mempertahankan legacy bisnis ini.

Baiklah, ini sebenarnya fenomena zombie company. Maaf, ini memang agak mirip dengan zombi yang banyak kita saksikan dalam film-film science fiction yang kadang horor kadang jenaka. Karena film yang mengulas tentang zombi cukup banyak (Abraham Lincoln vs Zombies), ia menjadi begitu populer.

Singkat cerita, zombi adalah mayat yang berjalan. Ia sebenarnya sudah mati, tak ada lagi sumber darahnya, tetapi karena satu dan lain hal tidak bisa atau tak mau dikubur.

*Hidup dari Utang*

Zombi yang kita kenal dalam film itu, selain tak ada sumber darahnya lagi, juga tak berjiwa, tetapi punya naluri dan bisa bergerak. Jiwa atau roh dalam bisnis merupakan sumber inovasi dan kebijakan. Sedangkan darah adalah energi yang menggerakkan seluruh organ perusahaan. Ini sama dengan cash flow atau arus kas yang datang dari usaha (penjualan).

Nah, biasanya begitu ditinggal founder-nya, perusahaan seperti bergerak tanpa ''roh''. Ia menjadi tidak inovatif. Ia akan terbelenggu oleh rutinitas. Tak menciptakan hal-hal baru lagi yang menggairahkan semua pegawai. Ibarat koran ini tanpa ''Dahlan Iskan'' baru yang gesit dan selalu ada ide brilian, walau tak semuanya bisa digerakkan menjadi uang.

Perusahaan tanpa roh ibarat perguruan tinggi negeri yang dipimpin oleh rektor yang, maaf, numpang duduk di jabatan tertingginya. Dia hanya asyik memimpin seremoni, tak ada sesuatu yang baru dari kepemimpinannya.

Selain ada di satu dua PTN, fenomena itu juga ada di BUMN, anak-anak BUMN, atau perusda yang gagal meraih pemimpin transformasi. Tetapi, kini juga banyak di sektor swasta. Bisa jadi, BUMN atau anak-anaknya terlalu nyaman sehingga menjadi lazy company, tetapi pemimpin tahu banyak tentang sejarah dan administrasi perusahaan.

Jadi, soal pengetahuan internal, tak ada yang bisa menandinginya. Tetapi, dia tak pernah ''melihat'' bagaimana wujud kantornya karena tak pernah berada di luar melihat perusahaannya bila dibandingkan dengan yang lain.

Jadi, tak ada lagi perjuangan membangun hal-hal baru. Semuanya hanya meneruskan yang sudah ada saja. Bahkan yang sudah kusam, tak laku, tak relevan lagi terus dipelihara. Masih itu-itu saja yang diperdagangkan.

Zombie company akhirnya hidup dari utang atau menjual aset-aset yang ada secara bertahap (tidak revolusioner). Hanya supaya bisa bergerak. Bahkan dibiayai dengan bad debt atau cek kosong.

*Siapa Mereka?*

Adakah di antara zombi itu yang baik?

Tidak ada! Itu menurut sejumlah sumber. Dalam film-film science fiction selalu diceritakan, zombi yang baik itu seharusnya sudah dikubur. Jangan dibiarkan bergentayangan. Sebab, mereka akan menyebarkan rasa takut dan kesulitan bagi yang hidup dan masih punya masa depan.

Yang saya khawatirkan, di Indonesia ini, fenomena zombi semakin banyak. Sebab, bagi sebagian orang, menutup perusahaan itu sungguh memalukan. Apalagi dinyatakan pailit. Direktur-direktur dan pemegang sahamnya bisa masuk dalam daftar hitam perbankan, di-black list untuk menerima jasa-jasa.

Selain itu, ia juga dipelihara orang-orang lama karena secara pribadi aset-asetnya yang tak terpakai masih bisa mereka gunakan secara pribadi. Ruang kerja, kartu nama, fasilitas gudang, dan bisnis-bisnis turunannya. Masih ada yang bisa dipakai untuk kegiatan perorangan yang tak perlu menanggung fixed cost.

Di Negeri Matahari Terbit, fenomena perusahaan zombi sebetulnya mulai menyeruak pada 1990-an. Perusahaan-perusahaan bertahan hidup –meski tak mampu membayar kreditnya– berkat kredit murah perbankan, sikap lunak pemerintah dan kreditor. Menurut laporan Bloomberg, kreditor terpaksa bersikap lunak karena kalau mereka pailit, itu akan berdampak buruk terhadap neraca laporan keuangan kreditor.

Alhasil, sampai Maret 2017, memang tak satu pun dari sekitar 4.000 perusahaan publik di Jepang yang mengajukan perlindungan kepailitan. Padahal, banyak di antara mereka yang bisnisnya sudah terdisrupsi. Contohnya, Toshiba, Sharp, dan Sanyo.

Sharp selama bertahun-tahun hidup dalam kondisi nyaris bangkrut sampai akhirnya diambil alih Foxconn, perusahaan elektronik asal Taiwan. Bisnis Sanyo babak belur akibat produknya kalah bersaing dengan produk sejenis dari Tiongkok dan Korea Selatan. Sanyo pada 2009 diambil alih Panasonic. Sedangkan Toshiba tak lagi terdengar geliat inovasinya setelah laptop.

Kita jangan silau dengan perekonomian Korea Selatan dan Tiongkok. Di Negeri Ginseng, industri perkapalannya terpukul karena menurunnya perdagangan global selama tiga tahun terakhir. Maret silam bank-bank pemerintah di sana terpaksa memberikan pinjaman USD 2,6 miliar ke Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering Co dan mengonversi utangnya dengan saham. Padahal, dua tahun kemudian, Daewoo Shipbuilding mesti melunasi utang jangka pendeknya yang mencapai USD 4 miliar!

Saya membaca laporan Financial Times edisi 25 Mei 2017 yang mengutip data dari Bank of Korea dan Financial Supervisory Service. Potretnya lumayan mengerikan. Financial Times menulis, ada lebih dari 3.278 perusahaan zombi di Korea Selatan dengan 232 di antaranya adalah perusahaan publik.

Angka itu naik 17 persen jika dibandingkan dengan 2012. Padahal, perusahaan-perusahaan zombi yang ada di bursa efek saja diperkirakan mempekerjakan sekitar 100 ribu karyawan dan nilainya setara dengan 4,5 persen PDB negara itu.

*Dunia Tengah Dikepung Produk-Produk Zombi*

Perusahaan-perusahaan zombi di Tiongkok juga menimbulkan masalah serius. Pemerintah meminta perusahaan-perusahaan batu bara di Kota Jincheng untuk terus berproduksi meski pembelinya sudah tak sebanyak dulu. Akibatnya, batu bara terus menumpuk tanpa bisa dijual. Itu menciptakan perusahaan-perusahaan zombi dalam industri batu bara.

Hal serupa terjadi dengan semen. Tiongkok kini kelebihan pasokan semen hingga lebih dari 1 miliar ton (bandingkan dengan kapasitas produksi semen kita yang 90-an juta ton per tahun). Fenomena yang sama terjadi pada industri olahan aluminium serta besi dan baja. Padahal, untuk industri besi dan baja, volume produksi Tiongkok lebih besar ketimbang gabungan produksi dari tiga negara: AS, Jerman, dan Jepang.

Mengapa Tiongkok melakukannya? Jika pabrik-pabrik tadi berhenti beroperasi, Tiongkok akan menghadapi masalah pengangguran. Dan, bagi Tiongkok, mereka lebih takut dengan masalah pengangguran ketimbang kelebihan produksi dari pabrik-pabriknya.

Pengangguran bisa menciptakan masalah instabilitas sosial dan politik. Sementara itu, soal kelebihan produksi, Tiongkok bisa menjualnya dengan harga dumping (jadi, kita mesti hati-hati dengan serbuan produk Tiongkok dalam hari-hari ini).

Di Eropa suasananya nyaris serupa. Menurut laporan OECD edisi Januari 2017, bertambahnya perusahaan-perusahaan zombi tersebut merupakan potret tidak efisiennya penerapan UU Kepailitan. Hal itu menimbulkan masalah yang sangat serius. Di Italia, perusahaan zombinya mencapai 6 persen dari seluruh populasi atau naik dua kali lipat ketimbang 2007.

Jumlah itu meningkat karena proses pengadilan kepailitan Italia yang lama dan bertele-tele. Di sana, proses melikuidasi perusahaan membutuhkan waktu hingga delapan tahun. Bandingkan dengan di AS yang hanya beberapa bulan.

_Rhenald Kasali_

Tak tentu

BAGUS UTK DI BACA STRATEGY USAHA SAAT INI YG TDK MENENTU
**CoPas dr Teman 👌�😇**

"Mempersiapkan diri menghadapi dunia yang penuh ketidakpastian"

Saat ini , pada saat anda bekerja di industri apapun, dan menekuni profesi apapun , apakah itu sales, marketing, supply chain, finance atau HR, anda pasti merasakan . Dunia business saat ini sedang dilanda ketidakpastian. Tidak ada satu perusahaan pun yang terjamin aman dari gelombang VUCA yang saat ini sedang melanda dunia.
Perusahaan-perusahaan besar seperti Kodak, Nokia dan lain-lain menunjukkan bahwa "menjadi perusahaan kuat" bukan jaminan bahwa perusahaan anda akan selalu aman dan berjaya.

Dunia berubah, ekonomi berubah, politik berubah, bisnis berubah, kompetisi  berubah, perilaku konsumen  berubah. Dan kalau anda atau perusahaan anda tidak berubah, bersiap siaplah bahwa anda akan hilang ditelan jaman. Padahal masih  banyak yang perusahaan atau individu yang sombong atau arogan dan terlalu percaya diri.
Merasa mempunyai strength dan competitive advantage yang kuat.
Dan ternyata strength di masa lalu sering kali tidak relevant di masa depan. Dan justru strength di masa lalu sering kali membuat kita complacent dan lupa diri, lupa untuk being humble and keep learning. Often, your strength will kill you.

Hal ini sudah terjadi pada beberapa insinyur perminyakan yang sekarang mulai menganggur, kehilangan pekerjaan, meratapi nasib dan tiap hari menunggu kapan harga minyak naik.
Hal ini terjadi pada beberapa profesi yang berjaya di masa lalu, dan sekarang terlanda krisis. Tetapi hal ini juga berlaku bagi beberapa perusahaan yang merasa jagoan di masa lalu, tetapi karena terlalu arogant, sekarang mulai tersesak kompetisi.
Bayangkan bahwa sebuah aplikasi online yang dibuat oleh 3 anak muda ternyata berpeluang untuk mengganggu bisnis anda, apakah anda adalah perusahaan taxi besar, perusahaan retail supermarket besar, atau apapun bisnis anda. Saat inilah anda menyadari betapa rapuhnya perusahaan anda atau kompetensi anda. 

Pertanyaan yang sekarang paling popular adalah "What if , whatever we knew, is wrong"
(Bagaimana seandainya saja, apapun yang kita ketahui ternyata salah).
Dan pertanyaan itu ternyata sama sekali tidak exagerate (melebih-lebihkan).
Better safe than sorry. Lebih baik waspada daripada celaka!

Jadi, bagaimana dong? Tunggu dulu, pertama kita harus mengerti ketidakpastian apa yang kita hadapi. Jadi kita bahas dulu, apa sih dunia yang "VUCA" . Lets discuss ...

VUCA berasal dari kata "Vulnerable, Uncertainty, Complexity and Ambiguity"
(Rapuh, tidak pasti, rumit dan rancu!)

Kita bahas satu persatu yuk ...

1. Volatile (Rapuh)

Tidak ada lagi bisnis yang stabil. Kompetisi makin kencang, ekonomi makin tidak pasti. Kalau dulu business growth anda flat, atau naik terus perlahan lahan. Bersiaplah bahwa sekarang business growth anda akan menjadi roller coaster. Siap siap, jaga stamina, jaga jantung. Karena kalau tahun ini bisnis anda naik dan growth  ya positive, bisa saja tahun depan growth nya negative dan menukik tajam. Kemudian kalau anda bekerja keras dan berinovasi mungkin tahun depannya naik lagi. Persis sama seperti roller coaster!

2. Uncertainty (Ketidakpastian)

Tidak ada lagi yang pasti. Pada saat sebuah perusahaan taxi di China berinvestasi banyak-banyak membeli taxi merecruit driver dan mentraininh mereka dengan   biaya besar, ternyata sebuah aplikasi online menghancurkan growth mereka, dan membuat mereka harus mengaca diri.
Ketika sebuah retail supermarket besar di Taiwan berinvestasi besar besaran menambah toko, menambah gudang dan menambah karyawan, ternyata bisnis mereka diganggu oleh maraknya toko-toko online.
Pada saat sebuah perusahaan consulting services  perminyakan berinvestasi ternyata beberapa tahun kemudian harga minyak turun drastis, dan mereka sepi order.
You dont know the future anymore, you cannot predict it, nothing is certain. Get ready!

3. Complexity (rumit)

Business anda semakin lama semakin rumit. Dulu kita hanya memikirkan profit. Kemudian nambah harus memikirkan customer. Kemudian nambah lagi , you need to hire, motivate and develop your employee. Sekarang anda harus juga memikirkan CSR, stakeholder engagemeng, kontribusi perusahaan anda pada pelestarian lingkungan dan pengembangan masyarakat. Belum situasi hukum (local dan internasional) yang makin tidak menentu. Bisnis tidak lagi semudah beberapa belas tahun yang lalu di mana anda menciptkan product, memproduksi dan menjualnya, dan mendapatkan keuntungan.
Wake up and welcome to the real world. Now it is much more complicated than that.

4. Ambiguity

Semuanya makin rancu. Kita gak jelas lagi dengan aturan bisnis kita karena peraturan yang terus menerus berganti.
Pada saat kita pikir kita sudah memenuhi semua yang diatur dalam regulasi, ternyata ada saja yang interprestasinya berbeda.
Pada saat kita sudah memasang strategy terhadap competitor kita, ternyata datang pemain baru yang masuk. Bahkan perusahaan yang tadinya kita pikir tidak berkompetisi dengan kita ternyata menjadi alasan customer kita meninggalkan kita.

Pemilik bioskop bersaing dengan pengelola TV kabel. Pengelola bus malam bersaing dengan pengelola kereta api. Dan perusahaan kereta api bersaing dengan pesawat terbang. 
Taxi bersaing dengan aplikasi online.
Supermarket dan pengusaha retail bersai ng dengan perusahaan online. Dan makin banyak lagi yang akan terjadi.

Terus apa yang harus kita lakukan?
Ternyata kita bisa menghadapi VUCA dengan menjadi "VUCA".
Tapi kali ini VUCA yang harus kita lakukan singkatannya lain. Singkatan yang baru, yang menggambarkan apa yang harus kita lakukan adalah
- Visionary Leader
- Unleash the (hidden) potentials
- Change agent
- Agility builder

Kita bahas satu persatu ya ....

1. Visionary Leader

Seorang leader mem-balance antara short tern and long-term success. Anda harus tetap consistent untuk deliver business success saat ini, sambil terus menerus mengembangkan visi untuk masa depan. Visi masa depan adalah pandangan tentang ..
* Why will they continue to exist in the future
* How they will contribute to the society in the future
* Why the customer will continue to choose them
* How they will build and improve their emotional bonding with customers

Dengan cara itu dulu Garmin sukses mengembangkan alat alat navigasi GPS, tetapi tetap berfokus pada masa depan. Sehingga pada saat GPS bisa diunduh gratis dengan aplikasi online, mereka sudah siap dengan product berikutnya: alat-alat gadget untuk anak anak muda yang fitness.

You see, one way or another your product will decline, you cannot avoid that. What you can do is prepare the organization (and yourself) so you are ready and come up with new competitive advantage.
This is the job of CEO, HR and all the leaders in the organization. Are you ready to take the challenge?

2. Unleash the (hidden) potentials

Kita ini sebenarnya punya dua tangan. Tetapi dari kecil kita sering kali menggunakan hanya satu tangan, biasanya tangan kanan. Jadi kita jarang sekali menggunakan tangan kiri. Akibatnya kita hanya menggunakan 50 persen dari potensi kita. Dan mungkin banyak sekali potensi (tersembunyi) yang dimiliki tangan kiri. Dan mungkin sampai sekarang anda tidak menggunakan dan menyia-nyiakan potensi itu.

Sama dengan analogy itu. Kita pasti punya banyak potensi dalam diri kita (atau di perusahaan kita). Sayangnya perusahaan kita (atau kita sendiri) terlalu sibuk focus pada apa yang harus kita kerjakan untuk mencapai business objective quarter ini. Akibatnya kita suka tidak menyadari potensi kita sendiri. Padahal mungkin saja kita memiliki potensi di dalam bidang yang lain.

Selain jago membuat alat navigasi, ternyata Garmin mampu membuat Gadget fitness.
Selain jago membuat film photography ternyata Fuji juga mampu membuat ramuan kosmetik.
Saya sendiri dulunya adalah insinyur komputer yang ternyata mempunyai potensi dalam bidang Human Resources.
Apa yang harus anda lakukan?
* Find your hidden potential
* Explore new opportunities from your hidden potentials
* Develop new competitive advantage based on your potential
* Go on and attack the matket

- Change agent

Kalau anda (atau perusahaan anda) sudah terbiasa untuk hanya berfokus pada delivering current objective, akan sulit sekali untuk tiba-tiba pindah "gigi persneling" dan harus balancing masa depan juga. You  need to have a good change management process in place. And again, CEO, HR and every single business leader need to play the role as change agent.
Ingat, it is about change. anda harus mengubah fokus orang orang dari masa sekarang ke masa depan.
What you need to do?
* Set and 6 the Objectives
* Visualize the success (How the success would looks like?)
* Motivate your team
* Implement the change with discipline
* Reward the supporters and communicate to the resisters

- Agility builder

Mempersiapkan anda ke VUCA world juga berarti mempelajari hal hal yang "baru". Learning "new" things. Padahal mungkin beberapa di antara kita sudah lama tidak belajar lagi. Banyak karyawan yang waktu saya tanya kapan mereka terakhir kali belajar, jawabannya adalah waktu mereka masih kuliah. Which is like belasan tahun yang lalu.
Otak anda perlu  memiliki learning agility, kemampuan mempelajari hal hal baru, the ability to learn new things.
How to do ...
- Learn new things everytime (bidang baru, olahraga baru, bahasa asing baru, hobby baru ... or anything, as long as you learn new things)

- Read , observe, learn and analyze the trend that is happening in the world today
- Hang out with agile and open-mind people
- But most importantly, being "open mind", understanding that we may not be the best in everything. There is a risk ahead. And our competences may not be relevant in the future. Hence, keep learning is the key to your future success.

Jadi ingat, untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia yang VUCA (Vulnerable, Uncertainty, Complexity and Ambiguity), anda juga harus menjadi "VUCA" (Visionary Leader, Unleash the hidden potengial, Change Agent and Agility  builder)

Salam Hangat
Pambudi Sunarsihanto

Resep of life

*Nice line from Ratan Tata's Lecture- in London*
👉🏿1.
Don't educate
your children
to be rich.
Educate them
to be Happy.
So when
they grow up
they will know
the value of things
not the price.

👉🏿2.
"Eat your food
as your medicines.
Otherwise
you have to
eat medicines
as your food."

👉🏿3.
The One
who loves you
will never leave you
because
even if there are
100 reasons
to give up
he/she will find
one reason
to hold on.

👉🏿4.
There is
a lot of difference
between
_human being_
and _being human._
A Few understand it.

👉🏿5.
You are loved
when you are born.
You will be loved
when you die.
In between
You have to manage...!

👉🏿6.
If u want to Walk Fast, 
Walk Alone..!
But 
if u want to Walk Far,
Walk Together..!!

👉🏿7.
Six Best Doctors in the World-
1.Sunlight
2.Rest
3.Exercise
4.Diet
5.Self Confidence
&
6.Friends
Maintain them in all stages of Life and enjoy healthy life

👉🏿8.
If you see the 
moon ..... 
You see the 
beauty of God ..... 
If you see 
the Sun ..... 
You see the 
power of God ..... 
And .... If you see 
the Mirror ..... 
You see the 
best Creation 
of GOD .... 
So Believe in 
YOURSELF.....

We all are tourists & God is our travel agent who 
already fixed all our Routes Reservations & Destinations.

*So Trust him & Enjoy the "Trip" called LIFE...*


Send to all people who are important to you..😊
I just did 👍🏿

REZEKI

" TASAWWUF BAB REZEKI "

Yang kerja keras belum tentu mendapat banyak. 
Yang kerja sedikit belum tentu mendapat sedikit. 

Karena sesungguhnya sifat Rezeki adalah mengejar, bukan dikejar. 

Rezeki akan mendatangi, 
bahkan akan mengejar, 
hanya kepada orang yang pantas didatangi....

Maka, pantaskan dan patutkan diri untuk pantas di datangi, atau bahkan dikejar rezeki. 
Inilah hakikat ikhtiar...

Setiap dari kita telah ditetapkan rezekinya sendiri-sendiri. 
Karena ikhtiar adalah kuasa manusia, namun rezeki adalah kuasa Allah Azza Wajalla. 

Dan manusia tidak akan dimatikan, hingga ketetapan rezekinya telah ia terima, seluruhnya. 

Ada yang diluaskan rezekinya dalam bentuk harta,
Ada yang diluaskan dalam bentuk kesehatan, 
Ada yang diluaskan dalam bentuk ketenangan, keamanan,
Ada yang diluaskan dalam kemudahan menerima ilmu,
Ada yang diluaskan dalam bentuk keluarga dan anak keturunan yang shalih,
Ada yang dimudahkan dalam amalan dan ibadahnya...

Dan yang paling indah, adalah diteguhkan dalam hidayah Islam...

Hakikat Rezeki bukanlah hanya harta,
Rezeki adalah seluruh rahmat Allah SWT

Adapun
8 JENIS REZEKI DARI ALLAH SWT

1.REZEKI YANG TELAH DIJAMIN.

‎وَمَا مِن دَابَّةٍ فِي الْأَرْضِ إِلَّا عَلَى اللَّهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا كُلٌّ فِي كِتَابٍ مُّبِينٍ 
"Tidak ada satu makhluk melatapun yang bergerak di atas bumi ini yang tidak dijamin ALLAH rezekinya."
(Surah Hud : 6). 

2. REZEKI KARENA USAHA.

‎وَأَن لَّيْسَ لِلْإِنسَانِ إِلَّا مَا سَعَى
"Tidaklah manusia mendapatkan apa-apa kecuali apa yang dikerjakannya."
(Surah An-Najm : 39). 

3. REZEKI KARENA BERSYUKUR.

‎لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
"Sesungguhnya jika kamu bersyukur pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu."
(Surah Ibrahim : 7). 

4. REZEKI TAK TERDUGA.

‎وَمَن يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا( ) وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ
"Barangsiapa yang bertakwa kepada ALLAH nescaya Dia akan menjadikan baginya jalan keluar dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya."
(Surah At-Thalaq : 2-3).

5. REZEKI KARENA ISTIGHFAR.

‎فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا ( ) يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُم مِّدْرَارًا
"Beristighfarlah kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, pasti Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan memperbanyak harta."
(Surah Nuh : 10-11).

6. REZEKI KARENA MENIKAH.

‎وَأَنكِحُوا الْأَيَامَىٰ مِنكُمْ وَالصَّالِحِينَ مِنْ عِبَادِكُمْ وَإِمَائِكُمْ إِن يَكُونُوا فُقَرَاءَ يُغْنِهِمُ اللَّهُ مِن فَضْلِهِ
"Dan nikahkanlah orang-orang yang masih membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak dari hamba sahayamu baik laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, maka ALLAH akan memberikan kecukupan kepada mereka dengan kurnia-Nya."
(Surah An-Nur : 32). 

7. REZKI  KARENA ANAK.

‎وَلَا تَقْتُلُوا أَوْلَادَكُمْ خَشْيَةَ إِمْلَاقٍ نَّحْنُ نَرْزُقُهُمْ وَإِيَّاكُمْ
"Dan janganlah kamu membunuh anak-anakmu kerana takut miskin. Kamilah yang akan menanggung rezeki mereka dan juga (rezeki) bagimu."
(Surah Al-Israa' : 31).

8. REZEKI KARENA SEDEKAH

‎مَّن ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً
"Siapakah yang mahu memberi pinjaman kepada ALLAH, pinjaman yang baik (infak & sedekah), maka ALLAH akan melipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipatan yang banyak."
(Surah Al-Baqarah : 245).

Mudah-mudahan jelas dan bermanfaat

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons | Re-Design by PKS Piyungan